Pencarian Populer

6 Gejala Awal Kehamilan Sebelum Terlambat Haid - Rumah Cantik Lariska

Gejala awal kehamilan sebelum terlambat haid harus diwaspadai karena kebanyakan wanita bisa saja tidak menyadari. Saat tes kehamilan dilakukan, mereka terkejut bahwa usia kehamilan sudah mencapai 12 minggu atau lebih. Nah, bagi Anda yang sudah tidak sabar ingin punya momongan, Anda pasti ingin segera tahu bahwa Anda hamil. 


gejala awal kehamilan


Mengingat rentannya kehamilan di awal, Anda sebaiknya mengetahui tanda kehamilan sebelum Anda sadar bahwa haid Anda terganggu. Anda bisa mengenalinya dari fisik Anda dan perubahan tak lazim yang Anda alami. Berikut ini tanda-tandanya.

1. Indra Penciuman Terlalu Sensitif

Coba Anda amati perubahan ini. Ketika Anda di dapur untuk memasak makanan yang Anda sukai, bukannya merasakan harumnya masakan, Anda malah enek, mual dan bahkan ingin membuangnya. Inilah tanda awal kehamilan. Tubuh Anda akan mengalami perubahan dalam merespon aroma dan bau hingga ke tingkat sangat sensitif. Hal ini disebabkan perubahan hormon progesteron yang kuat pada awal masa kehamilan.

2. Perubahan Buah Dada

Perubahan fisik ini bisa dilihat dengan visual Anda, meskipun bagi mereka yang memiliki ukuran payudara di atas rata, perbedaannya tidak bisa dilihat secara jelas.

Perubahan ukuran buah dada adalah gejala awal kehamilan sebelum terlambat haid dan akan terlihat jelas bagi Anda dengan ukuran buah dada kecil. Sensitifitas juga ikut meningkat sebab kelenjar susu dalam tahap persiapan untuk bekerja. Jika Anda memang menemukan tanda ini, segeralah ke dokter kandungan untuk konsultasi.

3. Gejala Awal Kehamilan, Sering Cepat Merasa Capek

Tugas ibu rumah tangga atau wanita karir yang telah berkeluarga memang banyak. Dan rasa lelah sering datang setelah melakukan banyak kegiatan seharian. Tapi, jika Anda cepat merasa capek padahal hanya melakukan sedikit kegiatan dari biasanya, bisa jadi ini adalah gejala awal kehamilan sebelum terlambat haid. Bahkan, kegiatan ringan sekalipun bisa menyebabkan Anda lelah. Jika demikian, Anda memang benar-benar hamil.

4. Kram Perut

Kram perut umum dialami wanita jika haid akan datang. Tapi, waspadai hal ini karena waktu datangnya kram perut sebagai tanda awal kehamilan dan datangnya haid hampir bersamaan. Bisa jadi, Anda tengah hamil muda.

Kram perut disebabkan oleh sel telur yang telah dibuahi melakukan implantasi atau penanaman diri ke dalam rahim yang terjadi pada masa 8-10 hari pasca ovulasi. Jika dilihat dari fase menstruasi, implantasi terjadi pada 4-6 hari sebelumnya.

5. Perubahan Daerah Kewanitaan

Nah, tanda berikut ini mudah dikenali. Daerah kewanitaan Anda akan mengalami perubahan warna. Dalam kondisi tidak hamil atau normal, warna bibir daerah kewanitaan Anda berwarna merah muda, namun jika tiba-tiba Anda menemukan bahwa warna merah muda telah berubah menjadi lebih pucat, bisa jadi ini adalah gejala awal kehamilan sebelum terlambat haid.

Hal ini disebabkan oleh ovulasi. Selain itu, daerah kewanitaan juga akan mengeluarkan cairan mirip keputihan yang disebabkan oleh pembuahan.

6. Sering Buang Air Kecil

Jika Anda menemukan perubahan drastis pada tingkah laku Anda ini, mungkin Anda memang benar-benar hamil. Sering buang air kecil disebabkan oleh perubahan hormon yang menyebabkan aliran darah ke ginjal mengalir dengan cepat. Tidak heran jika Anda sering ke belakang karena kandung kemih juga terisi dengan cepat sehingga harus dibuang.

Nah, tingkat keseringan buang air kecil akan semakin tinggi seiring dengan pertumbuhan janin di dalam perut Anda. Jika sejak awal Anda merasakan perbedaannya, segeralah konsultasi untuk mengetahui kepastiannya.

Baca Juga : Kupas tuntas manfaat dan bahaya pemakaian Crystal X

Kota Binuang, Kabupaten Tapin

Beli Sekarang :

WhatsApp Telepon Kirim SMS
Belanja melalui "Market Place" kami :